Skip Navigation LinksUJPBSR-Berikan-Bantuan-CSR-Desa-Salira-Dan-Kelurahan-Lebak-Gede

 UJP BSR Berikan Bantuan CSR Desa Salira Dan Kelurahan Lebak Gede

UJP Banten 1 Suralaya 22 Desember 2017,  Jumat  tanggal 22 Desember  2017 UJP Banten 1 Suralaya memberikan bantuan CSR dalam rangka menjalin komunikasi yang harmonis terkait dengan penyerahan bantuan untuk Masjid Babul Jannah Salira dan TK Satu Atap Tanjung Sekong Lebak Gede bertepan dengan peringatan hari Ibu.

Perwakilan dari UJP Banten 1 Suralaya yang diwakili oleh AMU CSR Humas & Keamanan Herry Satriya Ahmadi menyampaikan dengan bantuan yang di berikan ini dapat bermanfaat untuk kegiatan renovasi perbaikan Masjid Babul Jannah Salira. Dalam kesempatan ini disampaikan pula mohon doa restunya terkait dengan pelaksanaan Over Haul yang akan dilakukan pada awal Januari tahun 2018, semoga dapat berjalan dengan lancar, selamat dan sukses. Bantuan diterima pengurus DKM Masjid Babul Jannah H Samsul Bachri dengan ucapa terima kasih seraya mendoakan semoga UJPBSR sukses, selamat dan lancar pelaksanaan Over Houlnya serta dengan apa yang telah diberikan kepada masyarakat memberikan kebarokahan.

Di hari yang sama disampaikan juga bantuan untuk perbaikan renovasi TK Satu Atap Tanjung Sekong Kelurahan Lebak Gede, bantuan di terima oleh pengurus TK Hermalayati dengan ucapan terima kasih dan senantiasa mendoakan untuk kesuksesan PT. Indonesia Power. Dalam kesempatan yang sama disampaikan permohonan doa restu terkait pelaksanaan Over Haul PLTU Banten 1 Suralaya oleh AMU CSR Humas & Keamanan mewakili manajemen UJPBSR kepada para pengurus TK Satu Atap Tanjung Sekong, semoga dapat berjalan lancar, selamat dan sukses. Kegiatan kunjungan tersebut dalam rangka  rangka meningkatkan silaturahim menjalin hubungan yang harmonis untuk terjalinnya hubungan komunikasi yang baik dengan stakeholder dan masyarakat di wilayah Desa Salira dan Kelurahan Lebak Gede.

  • Indonesia Power Ikut Andil dalam Pemecahan Rekor Muri Bebersih Ciliwung oleh KLHK

  • Penanaman Pohon Kelapa Bersama Sahabat Pramuka

  • Launching Program TOSS-LK dan Penandatanganan Kerjasama Waste to Energy